Minggu, 21 Maret 2010

Sahabatku

Namanya NINUK, begitu aq memanggilnya. Telah beberapa tahun ini aq bersahabat dengannya. Banyak cerita sedih dan gembira yang saling kami tukar. Kadang hanya cerita kosong, pembuat senyum simpul ataupun tertawa hingga terpingkal pingkal. Umurnya beberapa tahun lebih tua dariku, tapi begitu klik.
Minggu lalu bagai tersenggat halilintar aq mendengar kabar dari tetangganya. Ninuk di operasi, sahabatku dioperasi. Ada apa ini? Operasinya sdh selesai, ninuk dengan santainya "iya, tadinya aq ngga mau bilang, katanya". Duuh mbak....ucapku, kok ngga bilang....., ternyata benjolan di payudaranya adalah tumor, yang harus di angkat. Setelah di periksa dokter ternyata jaringan yang diangkat adalah tumor jinak berukuran 3x2 cm berbentuk oval.
Ternyata, banyak kasus wanita terkena tumor atau kanker payudara. Dan ternyata ngga hanya ninuk yang terkena tapi juga, bu ani, mbak sri, dita yang baru smu. menurut ninuk, disaat dia kedokter, banyak yang kena penyakit ini. Allah hu Akbar, mudah2an aq dan keluargaku selalu dalam lindunganmu ya Rabb.......
Dari literatur yang ku baca ternyata, kanker payudara adalah pembunuh Wanita kedua. Dan biasanya menyerang wanita yg berumur 40-50 th. Kanker payudara tidak semestinya di akibatkan oleh keturunan. 85% pengidap kanker payudara tidak mempunyai record kanker payudara di kalangan keluarganya. Dan dari literatur yang ku baca pembalut menjadi salah satu penyebab kanker payudara, karena pengaruh hormon progesteron yang ada pada payudara, sama dengan hormon yang ada di rahim.
pembalut yang tidak sehat mengandung zat dioksin akibat dari proses pemutihan dan sterilisasi pembalut dengan bahan baku kertas bekas.hiii......cari pembalut sehat aja aahh......

Nikmatnya Sehat

Dari sekian banyak nikmat yang diberikan YG KUASA, ternyata sehat adalah nikmat yang paling terindah. "Subhanallah", aq lalai menjaga amanahmu ya Rabb, tubuhku, yang bukan milikku, tapi milikmu, lalai kupelihara. Ampuni aq ya Rabb. Dengan teguranmu di beri sakit ini insyaAllah aq menjaga amanahmu ini, Amiiin...........

Selasa, 09 Maret 2010

Ke pasar

Identik dengan becek, ngga semua wanita suka ke pasar.
Tapi hare gene, pasar ud banyak yg sdh berbenah lo.......
Udah ngga becek, tapi rapi, bersih.
Ya walaupun masih ada juga yang becek......
aq termasuk orang yang suka kepasar.....
bagi ku belanja di pasar, mengasikkan...
banyak sayuran hijau yg segar,
buah buahan asli Indonesia yg ranum.
Hasil laut yg baru dari nelayan......
daging dan ayam yang baru di potong.....
juga jajanan masa kecilku, jajanan pasar......
lagi pula bisa menghemat uang belanjaku.....
sampai ketemu dipasar ya......

Senin, 08 Maret 2010

iba

Aku memangil sosok ini "iba", bukan karena aku kasihan, tapi begitulah aq memanggilnya sejak aq bisa mengeluarkan kata kata.Entah mengapa harus iba, padahal banyak panggilan lain yg lebih oke menurutku.Tapi kata itu melekat padanya, membuat aq rindu, kangen, kadang membuat airmataku menggambang Masih ingat senyum tulusnya, hangat tangannya, aroma tubuhnya, seakan baru tadi aq bertemu dengannya.
Iba, dia ayahku........
Yang membelikanku baju baru disaat idul fitri tiba, yg membantuku mengerjakan pr matematikaku, yang sholatnya sering kuganggu karena aq dengan sengaja lewat di depannya karena aq jg ingin sholat, yang menitipkanku di truk buah ketika mobilnya mogok ditengah hutan, yang mencariku disaat aq main disungai(karena banyaknya kecelakaan di sungai), yang mengajakku jalan pagi untuk menemaninya olahraga pagi, yang memukulku disaat aq tak bisa dikendalikan, yang sangat mencintai anak anaknya.
Aq menyesal belum mengajakmu nonton bioskop, 21. Saat kau ke Jakarta penyakit lamamu kumat, darah tinggi. Dan aq gagal membawamu ke kostku dan nonton di 21. Padahal aq ingin kau bahagia begitu kau lihat keadaanku baik baik saja walau aq jauh darimu. Nonton bioskop waktu iba muda kan beda.Tapi aq tau, engkau bahagia disana.
Iba aq rindu........
Hanya doa dan kiriman ayat ayat suci untukmu, semoga kau selalu dalam lindungannya, Amin.

Posting Pertama Euy!

Tes tes tes
1...
2...
3...

Hallo bloggers... Newbie nich, hehehe :D